BELAJAR BAHASA INDONESIA SANGATLAH BAGI GENERASI PENERUS

Bahasa adalah alat utama untuk berkomunikasi dalam kehidupan manusia, baik secara individu maupun secara social. Secara individu bahasa digunakan sebagai alat untuk mengeksploasi gagasan kepada orang lain dan secara social bahsa merupakan alat untuk berinteraksi dengan sesamanya. Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi nasional Republik Indonesia yang lahir pada tanggal 28 oktober 1928 yang bertepatan dengan terjadinya sumpah pemuda, dan kemudian bahasa Indonesia di tetapkan sebagai bahasa nasional. Bahasa Indonesia juga  menjadi bahasa  pemersatu bangsa, karena di Indonesia sangat banyak suku, ras, budaya dan bahasa daerah, tetapi jika sudah menggunakan bahasa resmi bahasa Indonesia kami dapat berkomunikasi dan interaksi social.  Bahasa Indonesia menjadi salah satu identitas dari bangsa Indonesia. Sehingga, Bahasa  Indonesia  Pendidikan merupakan mata pelajaran wajib yang harus ditempuh dalam menjalani pendidikan di Indonesia, mulai dari pendidikan tingkat dasar samapai dengan pendidikan di perguruan tinggi.

PENTINGNYA BELAJAR BAHASA INDONESIA


Tujuan utama dari pembelajaran suatu bahasa yakni peran pentingnya di dalam perkembangan intelektual dan emosional siswa serta sebagai penunjang keberhasilan dalam mempelajari pelajaran yang lainnya. Selain itu, Menghargai dan bangga menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan bahasa negara. Dengan kemampuan berbahasa Indonesia yang baik dan benar diharapkan putra-putri Indonesia sanggup menjalin persatuan di antara anak bangsa Indonesia serta dapat berperan serta dalam memajukan kecerdasan bangsa Indonesia.

Kurang lebih minimal 15 tahun seorang murid belajar bahasa Indonesia di sekolah tingkat SD sampai dengan tingkat SMA, tetapi banyak sekali murid yang belum sepenuhnya mengerti tentang mata pelajaran ini. Dibuktikan dengan nilai Ujian Nasional yang sangat rendah, padahal bahasa Indonesia merupakan bahasa yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Seharusnya dengan sudah dilakukan penerapan setiap hari, bahasa Indonesia menjadi mata pelajaran yang tidak terlalu sulit sehingga nilai murid-murid bagus.

Ada beberpa hal yang menjadi pemicu kurangnya pemahaman tentang mata pelajaran bahasa Indonesia, yaitu penyampaian mata pelajaran bahasa Indonesia di jenjang pendidikan cendurung membosankan, karena lebih mementingkan mengejar nilai target tanpa menarget pemahaman pada siswa dan siswa akan asik dengan urusan dunia mereka masing-masing tanpa memperhatikan pengajar yang sedang mengajar di dalam kelas. Selaian itu, juga terdapat siswa yang menganggap remeh mata pelajaran ini. sehingga memicu siswa menjadi malas belajar karena dianggap tidak penting dan merasa sudah bisa dalam berbahasa Indonesia. menurut mereka mata pelajaran bahasa asing seperti bahasa inggris atau bahasa jepang jauh lebih penting dibanding dengan bahasa mereka sendiri bahasa Indonesia, karena mereka menganggap bahwa mereka belum bisa dan belum menguasai bahasa asing yang merupakan bahasa internasional yang harus dikuasai sehingga  mereka memperhatikan dengan serius. Dan mereka akan merasa lebih bangga saat mereka sudah menguasai bahasa asing tersebut, sebenarnya boleh saja mempelajari bahasa asing untuk sekedar belajar dan sampai menguasai tetapi alangkah baiknya menyeimbangkan pelajaran bahasa Indonesia dengan bahasa asing tanpa meremehkan salah satu mata pelajaran bahasa.

Teknik yang cukup efektif dalam pembelajaran bahasa Indonesia adalah dengan mendesain pembelajaran di kelas yang menyenangkan dan tidak membosankan, dengan memberikan penyelesaian suatu masalah, bermain peran, dan pembelajaran di luarkelas sehingga siswa dapat mencari inspirasi dan lebih fresh dalam menerima materi. Teknik belajar tersebut siswa sebagai pusatnya dan pengajar sebagai fasilitator. Pengajar membuat konsep pembelajaran, mengawasi, dan menginformasikan hasil belajar siswa dan siswa mempraktikkan materi pelajaran secara langsung, karena kenyataanya tidak mudah juga untuk mencetak generasi yang cinta dan terampil dengan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Selain itu, para pengajar juga senantiasa memotivasi para siswa agar gemar membaca, menulis agar para siswa dapat menambah ilmu pengetahuannya. Berdasarkan Permendiknas Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi, pembelajaran bahasa Indonesia dipilah menjadi empat keterampilan berbahasa yang meliputi keterampilan mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis.

Sebagai generasi muda penerus bangsa, seharusnya mempelajari bahasa Indonesia dengan sungguh-sungguh dengan memperbanyak kosa kata yang belum di ketahui. Banyak sekali manfaat jika kita mau memepelajari bahasa Indonesia. kita akan diterima oleh masyarakat Indonesia karena bahasa Indonesia kita yang baik dan benar. Bahasa persatuan ini sudah seharusnya kita tanam dalam hati kita, kita rawat dan kita jaga, hingga ia tumbuh dengan kokoh diatas akar kuat yang mencengkeram erat hati kita, serta batang yang kokoh dalam rimbunan dedaunan lebat. Yang bahkan sekalipun ditebang ataupun dipotong tetap akan terus tumbuh tanpa terpengaruh kematian. Sampai pada suatu hari akan berbuah, lalu masak dan dapat kita petik untuk kita rasakan kemanisan serta manfaatnya. Tidak ada sama sekali kerugian yang akan di dapat jika mempelajarinya, justru banyak sekali manfaatnya. Manfaat yang kita peroleh dari penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar adalah mempermudah dalam berkomunikasi dan dapat mempermudah dalam beradaptasi di lingkungan bermasyarakat. Inilah bahasa kita, bahasa persatuan, bahasa kebanggan, bahasa kebangsaan dan bahasa luhur yang sudah ada sejak entah kapan dan sampai kapan. Sudah seharusnya kita jaga dan kita rawat tanpa mempermasalahkan perbedaan yang ada diantaranya.

Pada kitab UUD 1945 menerangkan  bahwa kedudukan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan sangatlah kuat. Pada Pasal 36 berbunyi, “Bahasa negara adalah bahasa Indonesia”. Penjabaran pasal ini secara lebih luas dapat diartikan bahwa penggunaan bahasa Indonesia menjadi kewajiban untuk setiap kepentingan kenegaraan dan urusan tata pemerintahan. Konsekuensinya, usaha pelestarian, pembinaan, dan mengembangan bahasa Indonesia menjadi tanggung jawab setiap warga negara. Dari penjelasan UUD 145 bahwa bahasa Indonesia sangatlah penting  untuk usaha pelestarian, pembinaan, dan mengembangan bahasa Indonesia menjadi tanggung jawab setiap warga negara.

Berbahasa Indonesia adalah kewajiban setiap orang Indonesia yang tujuanya untuk mengungkapkan segala  sesuatu yang ada hubungannya atu dalam diri seseorang baik berbentuk perasaan pikiran ataupun gagasan. Berbahasa Indonesia dengan baik dan benar adalah salah satu sikap patriotisme kita untuk bangsa ini dan mepermudahkan kita dalam berbicara dengan menggunakan tata bahasa di lingkungan baru untuk beradaptasi dengan orang lain. Tugas kita untuk menggunakan bahasa Indonesia, ini adalah bahasa yang diperjuangkan oleh para pahlawan kita dan jangan sampai kita meremehkan jasa para pahlawan kita. Jangan hanya jadikan bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi semata, Selain itu, anggaplah bahasa Indonesia sebagai kebanggan diri kita karena bahasa Indonesia merupakan identitas negara kita dan juga menjadi identitas kita pada saat kita menggunakan bahasa Indonesia dengan rasa bangga. Ayo semangat mempelajari bahasa Indonesia.

DAFTAR PUSTAKA
  1. Chaer, Abdul. 2006. Tata Bahasa Praktis Bahasa Indonesia. Edisi Revisi. Jakarta: Rineka Cipta
  2. Effendi, S. 1995. Panduan Berbahasa Indonesia` Dengan Baik dan Benar. Jakarta: Pustaka Jaya
  3. Unknown. Artikel “pendidkan bahasa Indonesia”. Online http://alviescoot.blogspot.com/2015/01/artikel-pendidikan-bahasa-indonesia.html .26 Agustus 2019
  4. Akhadiah, Sabarti, Maidar G. Arsjad, Sakura H. Ridwan. 1992. Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.
  5. Kompasiana.com.Pentingnya belajar bahasa Indonesia. online. https://www.kompasiana.com/apepsaepudin/5849075464afbdff1cbe62d0/pentingnya-belajar-bahasa-indonesia .25 Agustus 2019 
  6. Bigswamp.Kenapa kita perlu belajar bahsa Indonesia?.online. https://bigswamp.wordpress.com/2010/03/07/kenapa-kita-perlu-belajar-bahasa-indonesia/ .26 Agustus 2019
  7. RomaDecade. Sejarah bahasa Indonesia. online. https://www.romadecade.org/sejarah-bahasa-indonesia/#! .26 Agustus 2019

by: Razkiyah Nur Alfina A

Belum ada Komentar untuk "BELAJAR BAHASA INDONESIA SANGATLAH BAGI GENERASI PENERUS"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel